Kapolres Pelalawan Rayakan Hari Pers Nasional Bersama Sejumlah Wartawan

DAERAH

Jurnalis Muda 12

2/27/20241 min baca

HALUAN DEMOKRASI – Kapolres Pelalawan, AKBP Suwito, S.H., S.I.K menerima sambutan hangat dari sejumlah wartawan asal Riau.

Kapolres Pelalawan, AKBP Suwito S.H., S.I.K, mengundang sejumah Organisasi Pers pada Jumat (23/2/2024). Pertemuan hangat itu berlangsung di sebuah cafe. Terlihat, sejumlah polisi dan wartawam berbincang santai sambil menikmati berbagai suguhan.

Pertemuan ini diketahui dalam rangka membahas Hari Pers Nasional tahun 2024 yang telah berlalu pada 09 Februari 2024. Namun, Kapolres Pelalawan mengajak untuk merayakannya dengan sejunlah kegiatan sekaligus memperkuat tali silaturrahmi.

“Selesai Idul Fitri nanti, akan dilaksanakan berbagai kegiatan nantinya seperti pertandingan sepak bola, catur, tenis meja dan lomba karaoke,” ucap AKBP Suwito.

“Terima kasih banyak kepada rekan wartawan beserta para Ketua Organisasi Pers yang telah memenuhi undangan saya. Tentunya kita perlu melakukan silaturrahmi untuk menyambut bulan Ramdahan ini.Saya sengaja mengundang rekan-rekan di café ini agar kita bisan lebih rileks lagi”

Beliau juga menyampaikan bahwa salam perpisahan sebelum pemilihan (Pilkada) Kabupaten Pelalawan, dikarenakan akan melanjutkan sekolahnya untuk mendapatkan pangkat Kombes dengan pangkat tiga bunga melati. Kapolres Suwito juga meminta doa dari tamu yang hadir.

“Doakan saya sahabat-sahabatku. Semoga saya sukses kedepannya,” ujarnya.

Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Pelalawan, Erik Suhendra.SI,KOM yang mewakili para Ketua Organisasi Pers menyampaikan rasa terima kasih kepada Kapolres Pelalawan yang telah mengundang beberapa Organisasi Pers di kabupaten Pelalawan.

“Beliau, Kapolres Pelalawan yang Kita kenal ini sangat dekat dengan para insan media di kabupaten Pelalawan. Selalu menerapkan kedisipinnan, untuk para anggota nya, juga menerapkan Sholat Subuh berjemaah dan hobi berolahraga, lari dan bola kaki serta pintar nyanyi,” ucap Erik.

Dalam kegiatan ini turut hadir Ketua Gabungan Wartawan Indonesia (GWI) Kabupaten Pelalawan, Dien Puga, Ketua IPJI Richard Simanjuntak, Ketua PJS kabupaten Pelalawan, Prasenda Simajuntak SH, Ketua Ikatan Wartawan Online ( IWO) Dana Sipayung, Ketua ATAP, Pamdopatan Marpaung, Ketua SIJI Amri yang di wakili oleh Soni Lahagu, dan Ketua Persatuan Jurnalis Indonesia (PJI) Kabupaten Pelalawan, Marlon Situmorang beserta beberapa anggota JMSI kabupaten Pelalawan dan beberapa anggota Wartawan Turut hadir Kasi Humas Polres Pelalawan, AKP,Edi Hariyanto.SH, dan Kasat Reskrim dan Para Pejabat utama Polres Pelalawan.

Source : humas.polri.go.id